Hadiri Pernikahan Ketiga Mahfudz Siddiq, Fahri: Jodoh Adalah Misteri
JAKARTA - Mahfudz Siddiq telah menjalani pernikahan ketiganya, mantan anggota KPI Agatha Lily kini resmi jadi istrinya. Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah yang hadir dalam resepsi pernikahan menyampaikan ucapan selamat dalam sambutannya.
"Saya tadi dari Istana setelah pelantikan Ketua BIN Budi Gunawan, masih ada acara lain tapi saya harus hadir karena Pak Mahfudz Siddiq dan isteri adalah orang yang mempertemukan saya dengan isteri saya 20 tahun lalu.
Saya kenal beliau sebagai senior di UI dan akhirnya saya juga memutuskan menikah dengan mahasiswa fakultas kedokteran UI yang beliau perkenalkan kepada saya," kata Fahri mengenang masa lalunya disambut tepuk tangan tamu undangan resepsi pernikahan yang digelar di Hotel Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Jumat (9/9/2016) malam ini.
Fahri kemudian memuji sosok Mahfudz sebagai guru dan sahabatnya. Ia menyebut Mahfudz sebagai sosok pekerja keras. "Kami telah melalui bersama perjuangan kami sebagai aktivis reformasi sampai sekarang menjadi politisi," katanya.
Ia kemudian bercerita tentang perbedaan pernikahannya dengan pernikahan ketiga Mahfudz Siddiq ini. Dengan sedikit candaan, Fahri pun mendapat tepuk tangan tamu undangan.
"Memang beda pernikahan beliau dengan kami dulu. Dulu kami menikah sebagai anak pernikahan kami diatur orang tua dan tamu kami kebanyakan tamu orang tua, sekarang beliau menikah sebagai orang dewasa dan pernikahan diatur sendiri. Pak Mahfudz dan isterinya juga adalah orang terkenal sehingga tamunya juga teman sendiri," katanya.
"Tapi apa pun, malam ini adalah salah satu fase dalam kehidupan manusia yang punya banyak sisi dan misteri," imbuhnya.
Fahri menutup pidatonya dengan doa untuk kedua mempelai. "Agama mengatakan bahwa jodoh adalah salah satu dari misteri itu, maka malam ini kita berkumpul untuk menyaksikan perjalanan selanjutnya dari sahabat kita Pak Mahfudz dan ibu Agatha Lily.
Semoga ALLAH karuniakan kepada mereka perjalanan yang semakin lapang dan cinta kasih sayang semakin mendalam. Mari kita berdoa bersama agar malam ini menjadi keberkahan bagi kita semua dan pasangan baru ini khususnya," tutupnya.
"Saya tadi dari Istana setelah pelantikan Ketua BIN Budi Gunawan, masih ada acara lain tapi saya harus hadir karena Pak Mahfudz Siddiq dan isteri adalah orang yang mempertemukan saya dengan isteri saya 20 tahun lalu.
Saya kenal beliau sebagai senior di UI dan akhirnya saya juga memutuskan menikah dengan mahasiswa fakultas kedokteran UI yang beliau perkenalkan kepada saya," kata Fahri mengenang masa lalunya disambut tepuk tangan tamu undangan resepsi pernikahan yang digelar di Hotel Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Jumat (9/9/2016) malam ini.
Fahri kemudian memuji sosok Mahfudz sebagai guru dan sahabatnya. Ia menyebut Mahfudz sebagai sosok pekerja keras. "Kami telah melalui bersama perjuangan kami sebagai aktivis reformasi sampai sekarang menjadi politisi," katanya.
Ia kemudian bercerita tentang perbedaan pernikahannya dengan pernikahan ketiga Mahfudz Siddiq ini. Dengan sedikit candaan, Fahri pun mendapat tepuk tangan tamu undangan.
"Memang beda pernikahan beliau dengan kami dulu. Dulu kami menikah sebagai anak pernikahan kami diatur orang tua dan tamu kami kebanyakan tamu orang tua, sekarang beliau menikah sebagai orang dewasa dan pernikahan diatur sendiri. Pak Mahfudz dan isterinya juga adalah orang terkenal sehingga tamunya juga teman sendiri," katanya.
"Tapi apa pun, malam ini adalah salah satu fase dalam kehidupan manusia yang punya banyak sisi dan misteri," imbuhnya.
Fahri menutup pidatonya dengan doa untuk kedua mempelai. "Agama mengatakan bahwa jodoh adalah salah satu dari misteri itu, maka malam ini kita berkumpul untuk menyaksikan perjalanan selanjutnya dari sahabat kita Pak Mahfudz dan ibu Agatha Lily.
Semoga ALLAH karuniakan kepada mereka perjalanan yang semakin lapang dan cinta kasih sayang semakin mendalam. Mari kita berdoa bersama agar malam ini menjadi keberkahan bagi kita semua dan pasangan baru ini khususnya," tutupnya.
Tidak ada komentar