Breaking News

Gendeng...Anggota PDI Perjuangan Dikeroyok FPI, Habiburokhman Malah Salahkan Ahok

JAKARTA  - Kepala Bidang Advokat DPP Gerindra Habiburokhman menilai, jika seorang gubernur memberi contoh yang tidak baik dalam tutur kata dan bersikap, maka hal itu akan menimbulkan konflik antarmasyarakat.

"Guru kencing berdiri murid kencing berlari, Gub hobby memaki rakyatnya pun berkelahi," kata Habiburokhman dalam akun twitter-nya, Sabtu (7/1/2017).

Ungkapan Habiburokhman ditujukan kepada Gubernur DKI Jakarta nonaktif Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), yang pada 2015 silam pernah menyebut seorang wanita bernama Yusri Isnaeni sebagai maling Kartu Jakarta Pintar (KJP).

"Mr Hok dan Timses boleh saja anggap remeh insiden dia maki-maki Ibu Yusri dan sebut maling, tapi kami gak akan prnh lupa perilaku buruk itu, sakit banget," tegas Habiburokhman.

Bahkan Ketua Dewan Pembina Advokat Cinta Tanah Air (ACTA) menyebut, hingga kini Ahok belum meminta maaf kepada Yusri.

"Yang lebih sadis hingga saat ini saya gak pernah dengar Mr Hok minta maaf pada Ibu Yusri yang dia sebut maling, benar-benar tinggi hati," paparnya.

Selain Ahok, Habiburokhman juga mempertanyakan ulah pendukung calon gubernur nomor urut dua itu, yang disebutnya ikut mem-bully Yusri.

"Sebagian pendukung malah ikut2 bully Ibu Yusri yang dimaki2 dan disebut Maling by Mr Hok, saya nanya apakah kebengisan menular?," paparnya.

NETRALNEWS.COM

Tidak ada komentar