Breaking News

Warga Tersiksa Dengan Layanan PDAM Indramayu

INDRAMAYU - Hampir tiga hari pasokan air dari PDAM Tirta Darma Ayu (TDA) unit Anjatan, untuk warga Desa Sukahaji, Kecamatan Patrol, Kabupaten Indramayu tidak ngocor. Hal itu berimbas pada terhambatnya aktifitas warga terutama ibu- ibu di saat pagi hari, ketika akan beraktifitas MCK (Mandi, Cuci dan Kakus, red).

Pantauan Pantura Pos, tidak ngocornya pasokan air dari PDAM TDA unit Anjatan tersebut, terjadi di saat dini hari hingga menjelang siang hari. Begitu juga terkadang disore hari. Menurut beberapa orang warga ketika ditemui Pantura Pos menuturkan. Semestinya harus ada pemberitahuan terlebih dahulu sebelum pasokan air tersebut berhenti ngocor. Yang pastinya menurut warga, di saat pagi hari adalah saatnya aktifitas dimulai, warga berharap segera ada tindak lanjut dari pihak PDAM TDA unit Anjatan.

" Mau mandi susah, mau BAB juga susah. Mending kalau yang dekat dengan Masjid ataupun mushola tidak terlalu khawatir. Coba bagi warga yang hanya mengandalkan dari pasokan air PDAM pasti jadi bingung. Saya minta jangan hanya tarif saja yang di naik kan, pelayanan terhadap konsumen juga harus ditingkatkan, seperti saat sekarang air PDAM sering macet " ungkap Baung, warga Desa Sukahaji kepada Pantura pos, Minggu (27/11).

Senada, Iyon, warga lainnya mengatakan. Macetnya pasokan air dari PDAM bukan hanya kali ini saja terjadi. Namun di katakan dia sudah berulang-ulang kali.

" Kalau air PDAM tidak ngocor jadi bikin terhambat aktifitas saya. Untung cuma mampet di saat pagi saja tidak sampai malam. Saya mah cuma warga, tidak paham ada kendala apa di sananya (Kantor PDAMnya, red), yang terpenting pelayanan dari PDAM jangan sampai terhambat lagi " Harap dia.

Sementara itu ditempat terpisah, warga Kecamatan Gabuswetan juga mengeluhkan dengan kondisi kualitas air PDAM, karena hampir seminggu ini warga yang berada dikecamatan tersebut tidak bisa memakai pasokan air PDAM lantaran airnya yang keruh mirip comberan.

Agus (35), warga Desa Gabus Kulon mengatakan kepada panturapos, “ kondisi air PDAM disini kotor banget, keruh seperti comberan “, katanya. Sehingga warga disini tidak bisa menggunakan dan mengkonsumsi air PDAM. 

Kami betul-betul tersiksa dengan kondisi ini, ujar Agus lagi. Sampai berita ini di tulis belum di konfirmasi ke pihak PDAM Indramayu, di karenakan masih hari libur. (Mansur Kurdi / Red)

Tidak ada komentar