Jalani Pemeriksaan Perdana, Sandiaga Sogok Penyidik Dengan Kue Sekeranjang
JAKARTA – Cawagub DKI Jakarta, Sandiaga Uno membawa sejumlah keranjang kecil berisi kue yang rencananya akan diberikan kepada penyidik yang memeriksanya. Isinya berupa brownies dan kue kering.
Hal tersebut ia lakukan saat datang ke Mapolda Metro Jaya untuk menjalani pemeriksaan perdana sebagai terlapor kasus dugaan penggelapan jual beli tanah di Curug, Tangerang Selatan.
“Iya ini untuk di dalam (pemeriksaanya) ya,” kata Sandiaga sambil berjalan masuk ke ruang pemeriksaan Gedung Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Selatan, Jumat (31/3/2017).
Keranjang yang dibawanya berjumlah dua keranjang. Dia memegangnya dengan menggunakan tangan kanan dan kiri.
“Buat penyidik yang meriksa, biar apa nih Mas?,” tanya wartawan ke Sandiaga. Namun, ia hanya menjawabnya dengan tersenyum.
Tak hanya untuk penyidik, sejumlah ibu-ibu berkerudung yang membawa keranjang kue juga memberikannya ke awak media.
“Ini produk OK OCE,” kata sang ibu yang juga relawan pendukung Anies-Sandi ini.
Sandi datang lengkap dengan menggunakan pakaian serba Islami. Dia mengaku hanya ingin mengklarifikasi soal pemeriksaan perdananya.
Sandiaga sendiri tengah diproses hukum di Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya terkait kasus dugaan penggelapan penjualan tanah seluas 3.115 meter di Jalan Raya Curug, Tangerang Selatan, Banten, pada 2012.
Penyidik Dirkrimum Polda Metro Jaya mencium adanya penggelapan uang sebesar Rp 7 miliar dalam kasus sengketa penjualan tanah yang menjerat wakil Anies Baswedan ini. (KS)
Tidak ada komentar