KAPOLRES : RP 84 JUTA KERUGIAN YANG DI ALAMI BWS PATROL
INDRAMAYU - Kasus perampokan Bank Woori Saudara (BWS) Desa / Kecamatan Patrol Kabupaten Indramayu yang terjadi sekitar pukul 09.00 pagi, Jum'at (9/9). Sedikit demi sedikit mulai terungkap.
Menurut Kapolres Indramayu AKBP H. Eko Sulistyo Basuki SIK.SH. MH kepada wartawan mengatakan. Pelaku perampokan berjumlah sekitar enam orang, melakukan aksinya setelah karyawan Bank BWS baru saja membuka kantor sekitar pukul 08.00 -09.00.
Dijelaskan Kapolres, dalam aksinya ke enam pelaku melumpuhkan terlebih dahulu empat orang nasabah yang sedang melakukan transaksi beserta tujuh orang karyawan plus satu orang petugas security.
" Menurut saksi mata yang kami mintai keterangannya, pelaku berjumlah sekitar lima sampai enam orang, kesemuanya masuk ke dalam kantor BWS Patrol ini, kemudian mengacak-acak isi brankas dan membawa kabur uang sisa saldo sebesar Rp 84 Juta.
Setelah melakukan aksinya, ke enam pelaku langsung kabur dengan menggondol uang hasil rampokan sebesar Delapan puluh empat juta rupiah tersebut. Kebetulan pasca perampokan, anggota kami dari Kepolisian sektor Bongas sedang melintas di depan Kantor Bank BWS Patrol, kemudian di hentikan oleh karyawan Bank BWS untuk minta pertolongan.
Anggota kami (Polsek Bongas-red) kemudian menghentikan laju mobil patrolinya, selanjutnya memberikan pertolongan pertama terhadap korban " Beber Kapolres.
Di tambahkan Kapolres, kasus perampokan tersebut sementara masih terus di dalami untuk mengungkap identitas para pelaku.
Beliau juga menghimbau, kepada masyarakat terutama masyarakat Indramayu, bila mana ingin mengambil uang di bank di minta untuk memberitahukan kepada pihak kepolisian guna di lakukan pengawalan, untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak di inginkan. ( Mansur kurdi / Suwarto )
Tidak ada komentar